8BmEg4v8P7uY0xxaFhXUJ46gPclAwvFkbC47Z6LN
Bookmark

Download Kitab Ta'lim al-Muta'allim dan Terjemahnya

 KaliAkbar.com - Kitab Ta'lim al-Muta'allim merupakan kitab kuning yang sudah tidak asing lagi di kalangan pondok pesantren, khususnya pesantren tradisional atau yang biasa dikenal pesantren salaf. 

Buku karangan Syekh Tajuddin Nu'man bin Ibrahim bin al-Khalil al-Zarnuji ini berisi tentang tuntunan belajar bagi seorang pelajar atau penuntut ilmu. Untuk itu, sebagai sebuah pesantren yang salah satu tujuannya adalah mencetak ulama yang beradab, sudah selayaknya di dalamnya dipelajari buku ini.

Di bawah ini akan kami berikan link download Kitab Talim al-Muta'allim. Namun sebelumnya, perlu kita ketahui sekilas tentang buku Ta'lim al-Muta'allim dan riwayat hidup pengarang buku fenomenal ini.

Sekilas tentang Kitab Ta'lim al-Muta'allim

Kitab Ta’lim Al-Muta’allim merupakan kitab klasik yang membahas mengenai tuntunan dalam menuntut ilmu. Kitab ini terbagi menjadi 13 Pasal. Secara sekilas, berikut rincian tiap pasalnya:

  • Pasal 1 menjelaskan tentang pengertian ilmu dan fiqih lengkap dengan keutamaannya. Kemudian membahas tentang kewajiban Belajar, keutamaan Ilmu, keutamaan belajar Ilmu Akhlak, serta penjelasan ilmu yang dihukumi fardu kifayah dan haram untuk dipelajari.
  • Pasal 2 menjelaskan tentang waktu belajar, niat belajar, niat baik dan buruk, kenikmatan dan hikmah, pantangan orang yang berilmu, dan nasihat khusus untuk para santri.
  • Pasal 3 menjelaskan tentang cara memilih ilmu, guru, teman, dan kerabat berilmu. Di dalamnya juga membahas tentang syarat-syarat memilih ilmu, guru, teman, bermusyawarah, serta sabar dan tabah dalam belajar.
  • Pasal 4 menjelaskan tentang cara menggunakan ilmu, memanfaatkan guru, kitab, menghormati teman, larangan duduk terlalu dekat dengan guru, serta penjelasan akhlak tercela.
  • Pasal 5 menjelaskan tentang kesungguhan, kontinuitas, menyantuni diri, cita-cita luhur, penyebab kemalasan, dan cara mengurangi makan.
  • Pasal 6 menjelaskan tentang ukuran belajar dan tata tertib dalam belajar, hari yang baik untuk memulia belajar, kriteria panjang pendeknya pelajaran, membuat catatan, usaha memahami pelajaran, berdoa, menggali ilmu, penjelasan pembiayaan menuntut ilmu, bersyukur, mengukur kemampuan diri, metode menghafal, loba dan tamak, panik dan bingung, serta metode dalam belajar.
  • Pasal 7 menjelaskan tentang pengaruh rezeki, pengaruh urusan duniawi, hidup dengan prihatin, serta memanfaatkan seluruh waktu untuk ilmu.
  • Pasal 8 menjelaskan tentang masa-masa belajar dan saat-saat belajar.
  • Pasal 9 menjelaskan tentang kasih sayang dan nasihat menghadapi kedengkian.
  • Pasal 10 menjelaskan tentang cara mengambil pelajaran, momentum mengambil pelajaran, dan menyerap pelajaran dari para sesepuh.
  • Pasal 11 menjelaskan tentang wira’i, keutamaan menghadap kiblat, perbuatan adab dan sunah.
  • Pasal 12 menjelaskan tentang beberapa hal yang membuat hafalan mudah lupa, beberapa hal yang membuat hafalan jadi kuat, dan penyebab lupa.
  • Pasal 13 menjelaskan tentang penyebab lancarnya rezeki dan memperpanjang usia, beberapa saran untuk belajar, hal yang dapat mendatangkan rezeki, serta yang mendatangkan kesehatan badan.

Sekilas tentang Pengarang Kitab Ta'lim al-Muta'allim

Pengarang Kitab Ta’lim Muta’allim adalah adalah Syekh Tajuddin Nu'man bin Ibrahim bin al-Khalil al-Zarnuji, atau biasa dikenal Syekh Az-Zarnuji. Beliau lahir dan tinggal di Zarnuj, sebuah kota terkenal di luar sungai Oxus di Wilayah Turkistan (sekarang Kazakhstan).

Beliau diperkirakan lahir pada tahun 570 Hijriah. Adapun wafatnya ada perbedaan pendapat. Ada yang mengatakan tahun 620 Hijriah di Bukhara, ada juga yang mengatakan sekitar abad ke-7.

Beliau menuntut ilmu di Bukara dan Sar khan, yaitu kota yang masyhur sebagai kota pusat kegiatan keilmuan. Pemikiran beliau banyak dipengaruhi oleh fiqih mazhab Hanafi.

Di antara guru beliau adalah Imam Fakhr al-Islam al-Hasan bin Mansyural-Farghani Kadikhan (w. 592 H/ 1196 H), Imam Rukn al-Din Muhammad bin Abi Bakr, Imam Khwarzade (491-576 H), Imam Rukn al-Din Muhammad bin Abi Bakr, Imam Khwarzade (491-576 H), Imam Rukn al-Din Muhammad bin Abi Bakr, Imam Khwarzade (491-576 H), dan masih banyak lagi.

Selain dalam bidang tasawuf, Syekh Az-Zarnuji juga ahli dalam bidang sastra, fiqih, ilmu kalam, dan lain-lain. Syekh Az-Zarnuji hidup pada masa keempat dari periode pertumbuhan dan perkembangan pendidikan Islam.

Download Kitab Ta'lim Al-Muta'allim dan Terjemahannya

Berikut link downloadnya:

1. Kitab Ta'lim Al-Muta'allim

2. Kitab Ta'lim Al-Muta'allim

3. Kitab Ta'lim Al-Muta'allim dan Terjemahnya

Demikian download kitab Ta'lim Al-Muta'allim beserta sekilas tentang buku tersebut dan pengarangnya. Semoga bermanfaat.

Posting Komentar

Posting Komentar